Kamis, 16 Juli 2020

Robot Trading Autopilot bagi Pemula


Bagi orang awam yang tidak berkecimpung dalam dunia foreign exchange, istilah robot trading autopilot mungkin masih asing. Namun bagi Anda yang sudah menjalankan investasi ini, robot trading ini adalah sebuah software yang pasti dibutuhkan guna meningkatkan peluang keuntungan serta membantu memudahkan dalam proses analisa untuk trading. Karena itu tak heran jika para trader banyak yang memanfaatkan program komputer ini.

Cara Memilih Robot Trading Autopilot bagi Pemula
Robot trading Autopilot ini sendiri merupakan sebuah program komputer yang digunakan untuk membantu kegiatan trading, kegiatan jual beli mata uang asing dari berbagai negara. Sifatnya autopilot, maka program komputer ini bekerja secara otomatis menganalisa pasar trading sekaligus melakukan trading open order tanpa harus Anda kendalikan secara manual. Tugas Anda hanya memantau pergerakan yang dilakukan robot tersebut. 

Anda yang ingin mencoba menjadi trader dan menjalankan investasi yang menjanjikan ini, ada banyak hal yang harus diperhatikan sebagai pemula. Salah satunya adalah bagaimana dalam memilih robot trading yang bagus sehingga potensi keuntungan yang Anda dapatkan nantinya juga bisa bagus. Karena sejatinya, keuntungan yang Anda dapatkan saat menggunakan robot ini tergantung bagaimana kemampuannya menganalisa sekaligus melakukan trading open.

1.     Cari Tahu Hasil Trading Robot Tersebut
Bagi pemula menemukan robot trading yang bagus harus dimulai dengan mencari tahu hasil trading yang dilakukan oleh program komputer atau robot tersebut. Robot trading berkualitas umumnya akan memposting hasil dari trading di situs-situs khusus. Jika tidak ada, maka Anda patut mempertanyakan kualitasnya.

2.     Lakukan Test dengan Forward Test
Cara selanjutnya yang bisa dilakukan oleh trader pemula untuk memilih robot trading autopilot terbaik adalah dengan melakukan forward test atau live trade. Berbeda dengan backtest yang dilakukan sebagai simulasi dengan data masa lampai, maka live trade ini adalah pengujian di pasar yang sebenarnya.

Dengan begitu robot juga akan mengalami adanya gap, requote, slippage dan lain sebagainya. Robot trading yang bagus adalah robot yang sudah melakukan live trade atau forward test, apalagi jika forward test dilakukan selama bertahun-tahun. Paling tidak, robot trading yang bagus sudah menjalani forward test ini selama satu tahun.

3.     Hanya Gunakan Robot yang Bekerja Sama dengan Broker Kredible
Saat memilih robot trading, pastikan Anda hanya memilih robot yang bekerja sama dengan broker yang sudah kredible. Maksudnya, broker yang sudah memiliki regulasi dan jelas. Ciri-ciri broker yang sudah teregulasi diantaranya adalah broker tersebut tidak mendapat dana dari pihak ketiga. Hanya pilih broker yang sudah punya nama dan sering diliput oleh media mainstream.

4.     Jangan Pernah Memilih Robot yang Menggunakan Teknik Trading Berbahaya
Ada banyak teknik trading yang biasanya digunakan oleh robot-robot trading ini. Sebagai pemula, Anda harus mencari tahu berbagai teknik trading yang umumnya digunakan ini dan apa saja teknik trading yang tergolong dalam kategori teknik berbahaya. Jika Anda sudah mengetahui apa saja teknik trading yang berbahaya, maka ketika memilih robot trading autopilot untuk membantu trading forex Anda, Anda bisa memilih robot yang tidak menggunakan teknik-teknik tersebut. Dengan begitu resiko akan semakin ditekan, peluang keuntungan akan semakin dimaksimalkan.

Sebagai pemula dalam dunia trading, ada banyak hal yang masih harus Anda pelajari dan pahami dalam kegiatan investasi ini. Termasuk salah satunya menggunakan dan memilih robot trading autopilot. Robot trading ini adalah program komputer yang akan membantu memudahkan dan meningkatkan peluang keuntungan Anda. Karena itu, cermat dalam memilih akan mengurangi resiko serta meningkatkan peluang keuntungan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar