Minggu, 19 November 2017

Tips Simpel Memilih Baju Muslim di Toko Online

Tips Simpel Memilih Baju Muslim di Toko Online - Tidak hanya karena tren mode yang banyak menampilkan busana Muslim dengan berbagai aksesorisnya tetapi memang didasari oleh iman yang menggerakkan hati untuk mengenakannya. Anda sekarang ingin mencoba berbagai baju Muslim namun bingung harus yang seperti apa. Ya, jawabannya adalah dengan mencarinya di berbagai toko online yang menjual baju Muslim. Modelnya yang unik dan biasanya menjadikan Anda sebagai pusat tren karena terlebih dahulu keluar. Belum lagi alasan kemudahan yang bikin Anda tidak mesti repot-repot berkeliling toko yang bikin kaki pegal dan sebagainya. Tapi tetap ada tapinya.. Anda harus lebih teliti memang dan harus memerhatikan kaidah-kaidah prinsip Islam yang ada seputar baju Muslim.



Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memilih baju Muslim di toko online:

1. Sesuaikan dengan kaidah Islam
Kadang ada juga online shop yang tidak mengerti dan tidak peduli dengan kaidah Islam yang ada. Mereka merasa jika sudah kelihatan tertutup dan memakai kerudung berarti sudah bisa dibilang baju Muslim. Namun kita sebagai pembeli dan seorang Muslimah haruslah mengerti sendiri. Tertutup tersebut meliputi apakah ada bagian leher bagian depan yang kelihatan? Jadi pastikan kerudung dan busana Anda benar-benar menutupi leher. Kemudian, apakah lengan bajunya memang benar-benar tertutup dan hanya menyisakan telapak tangan saja? Apakah baju Muslim tersebut malah menunjukkan siluet tubuh karena terlalu ketat? Untuk kerudung apakah kerudung tersebut tidak akan memperlihatkan rambut Anda? Dan masih banyak lagi pertanyaan lain.

2. Cocok untuk Anda pakai
Barulah setelah mengetahui kaidah-kaidah dan aturan baju Muslim tersebut, Anda bisa menentukan baju Muslim yang cocok dengan bentuk tubuh dan kepribadian kita. Jika Anda orangnya kurus maka baju Muslim dengan kesan bertumpuk sangat cocok bagi Anda agar terlihat lebih berisi, sementara bagi Anda yang bertubuh gemuk sebaiknya pilih baju Muslim yang berbahan ringan dan jatuh agar Anda lebih tampak ramping.

Ya, dengan mengenakan baju Muslim sebagai wanita Muslimah sangatlah dianjurkan dan merupakan wajib hukumnya. Namun, memang perlu persiapan hati dan pikiran jika akan mengenakannya karena hal tersebut termasuk ibadah. Jika bisa ketika akan mengenakan pakaian Muslim maka pakailah untuk seterusnya. Tidak ada yang salah mengikuti tren fashion asal masih mengikuti kaidah Muslim yang ada dalam hal busana Muslim. Tren sendiri membuat orang menjadi lebih termotivasi mengenakan baju Muslim karena ada banyak patokan dan model yang bisa diikuti. Sekarang ini baju Muslim dengan berbagai model dan bahkan ditampilkan di panggung fashion sehingga Anda tidak perlu takut tidak terlihat cantik ketika mengenakannya. Lagipula, semua wanita memang diciptakan menjadi pribadi yang cantik maka dari itu mengenakan baju Muslim adalah hal yang wajib untuk melindungi kecantikan tersebut. Selamat berburu baju Muslim di toko online!

1 komentar:

  1. PROMO NEW MEMBER

    Perutusan Bandar Taruhan Judi Bola Sbobet Online Terpercaya dan paling baik yg menyediakan jasa pelayanan bagi awal akun permainan judi atau taruhan online bagi anda di duta judi online yang bertaraf International, resmi dan terpercaya hanya di http://104.248.148.252/.

    Sebagai Perizinan Bola Sbobet Indonesia Terpercaya, ZeusBola telah berkerja sama dengan perusahaan Sbobet beroperasi di Asia yg dilisensikan oleh First Cagayan Leisure & Resort Corporation, Manila-Filipina dan di Eropa dilisensikan oleh sang presiden Isle of Man untuk beroperasi juga sebagai juru taruhan latihan jasmani sedunia.
    main judi online deposit pulsa

    Daftar sekarang di ZeusBola ---> http://104.248.148.252/

    BalasHapus